Karate Ka Bulukumba Tetap Raih Juara di FORKI Sul-Sel

Bulukumba, RBB (26/03/2022)–Kejuaraan karate FORKI (Federasi Olahraga Karate Do Indonesia) Sulawesi Selatan dan Barat (Sul-Sel dan Bar) pada 17 sampai 20 Maret 2022 di Sudiang, Makassar telah berhasil menyedot perhatian karate ka Sul-Sel. Betapa tidak, dari sekitar lebih dari 1.200 peserta, bukan hanya atlet-atlet juara berbagai macam perguruan yang turun gunung tetapi juga atlet nasional dan atlet yang pernah tanding di luar negeri pun turun tatami (Baca: matras tanding) untuk level provinsi ini. Ini yang membuat pertandingan terlihat mengagumkan dan perolehan medali pun semakin ketat.

Sengitnya perdanginan ini sama sekali tidak membuat atlet karate ka yang berasal dari Bulukumba tidak ciut nyali. Mereka malah menjadikan ajang ini sebagai peluang yang bagus karena pada dasarnya mereka adalah atlet yang sedang berkembang level Sul Sel Bar tapi telah dapat bertemu dan bertanding karate ka terbaik.  Dan beberapa diantaranya mampu memperoleh medali. Mereka adalah:

PERAK

  1. Siti Nurfatiha Azzahrini Sarif S.

Atlet INKAI  (Institut Karate Do Indonesia) Kodim Bulukumba yang meraih Juara 2 pada Kata Usia Dini Putri yang merupakan pelajar SDN 322 Ela-Ela, Bulukumba. Fatiha mewakili INKAI Bulukumba.

Sesaat setelah Siti Nurfatiha Azzahrini Sarif S. yang baru saja meraih juara 2 pada Kata Usia Dini Putri. Sebelumnya, Fatiha juga telah meraih Juara 1 Kumite pada Open Turnamen Intern INKAI di Kostrad Julu Siri, Maros, Januari 2022. Ia juga merupakan anak dari Senpai Sarifuddin (sabuk hitam, DAN 3) yang merupakan pelatih INKAI Bulukumba. Sumber Foto: Rumah Belajar Bersama

PERUNGGU

  1. Afika Lutfia Shiddiq

Atlet INKANAS SDN 171 Loka Bulukumba yang merupakan pelajar SDN 223 Garanta, Desa Balong, Bulukumba yang meraih juara 3 pada Kata Pra Pemula Putri. Afika mewakili INKANAS (Institut Karate Do Nasional) Makassar. Sebelumnya, Afika juga telah meraih juara Tingkat Sul Sel Bar.

Afika Lutfia Shiddiq. Atlet INKANAS Makassar berasal dari Dojo SDN 171 Loka Bulukumba yang meraih juara 2 pada Kata Pra Pemula Putri. ia juga merupakan anak dari Senpai Ammar (Sabuk Hitam, DAN 3), pelatih INKANAS Bulukumba. Sumber Foto: Senpai Ammar.
  1. Arraya Aulia

Atlet INKAI Kodim Bulukumba yang merupakan pelajar SMA 8 Bulukumba yang meraih Juara 3 pada Kata Junior Putri. Arraya mewakili INKAI Makassar.

Arraya Aulia. Atlet INKAI Bulukumba yang karena telah meraih banyak prestasi terbaik di Provinsi Sul Sel dan juara 1 pada Kata pada Kejuaraan Terbuka Se Indonesia di Sulawesi Tengah, 2021. Ia dipercaya mewakili INKAI Makassar. Pada Kejuraan ini, ia meraih juara 3 pada Kata Junior Putri. Sumber foto: Rumah Belajar Bersama
  1. Tri Rezki Adiakbar Rauf.
  2. Muh. Raihan Atallah B.
  3. Muh. Ariel Qushai.

Juara Kata Beregu Putra Junior. Tri adalah mahasiswa Raihan adalah pelajar Pesantren Babul Khaer, Kalumeme, Bulukumba. Ariel adalah pelajar SMA 1 Bulukumba.

Raihan, Tri dan Ariel sesaat setelah bertanding dan meraih juara 3 pada Kata Beregu Junior Putra. Mereka adalah team kata terbaik INKAI Sul Sel yang selalu meraih juara. pda foto ini, mereka didampingi langsung oleh Senpai Rauf (Sabuk hitam, DAN 3), pelatih INKAI Bulukumba. Sumber Foto: Rumah Belajar Bersama.

7. Nabila Alamanda

Atlet INKAI Kodim Bulukumba yang merupakan pelajar SDN 10 Ela-Ela Bulukumba yang meraih Juara 3 pada Kumite Pemula Putri +45 Kg. Nabila mewakili INKAI Makassar.

Nabila Alamanda meraih juara 3 pada Kumite Pemula Putri. Ia satu-satunya atlet karate asal Bulukumba yang meraih juara di kumite. Pada kejuaraan INKADO FORKI di Bone (Februari 2022), ia juga telah meraih juara 1 Kata Beregu Putri Senior dan juara 2 Kumite Usia Pemula Putri . Dalam 8 bulan, ia telah meraih 7 kali juara.

Kesuksesan ini bukan hanya karena perjuangan atlet sendiri tetapi juga berkat dukungan berbagai macam pihak. Terima kasih banyak kepada :

  1. Letkol Czi Dendi Rahmat Subekti, S.I.P, sebagai Komandan Kodim Bulukumba yang selalu memberikan fasilitas terbaik di Kodim kepada INKAI Bulukumba. Dengan izin ini berkelanjutan dari generasi ke generasi ini, keluarga TNI dan masyarakat umum dapat dengan mudah bergabung karate.
  2. Muhammad Anshar, S. Pd., MM., Kepala Sekolah SDN 171 Loka Bulukumba yang menyediakan ruang latihan karate di halaman sekolah kepada INKANAS.
  3. Abbas, S.Pd., sebagai Kepala Sekolah SDN 322 Ela-Ela Bulukumba yang mengizinkan Siti Nurfatiha bertanding saat menghadapi ujian sekolah.
  4. Kepala Sekolah SDN 223 Garanta, Desa Balong yang mengizinkan Fika untuk latihan TC (Training Center) di Makassar.
  5. Kepala Sekolah SMA 8 Bulukumba yang memberi keluasan kepada Arraya Aulia untuk selalu dapat mengikuti kejuaraan.
  6. Nurbaeda, S.Pd., Kepala Sekolah SDN 10 Ela-Ela Bulukumba yang juga selalu mensupport Nabila untuk aktif di berbagai kejuaraan.
  7. Kepala Sekolah Pesantren Babul Khaer yang selalu mendukung Raihan aktif karate.
  8. Kepala Sekolah SMAN 1 Bulukumba yang mengizinkan Ariel untuk hadir di berbagai kejuaraan karate.
  9. Pihak X SMA PGRI yang memberikan fasilitas TC (Training Center) buat karate ka Bulukumba.

Dan tentunya perjuangan para pelatih yang tidak pernah bosan dalam membina atlet. Di INKAI, terdapat Senpai Sarifuddin dan Senpai Rauf dan di INKANAS, terdapat Senpai Ammar Shiddiq. Tidak terbayangkan bahwa tanpa  kehadiran mereka yang meskipun dengan segala keterbatasan, tidaklah mungkin Bulukumba mampu mengukir prestasi di tengah kompetisi yang super ketat ini.

Sebagai  saran, Pemerintah Daerah (PEMDA) Bulukumba perlu memberikan perhatian terhadap karate karena karate telah terbukti mengharumkan nama baik Bulukumba. Dalam 8 bulan terakhir, Atlet Bulukumba telah 7 kali mengikuti kejuaraan dan selalu meraih medali. Dan hanya pada kejuaraan FORKI Sul Sel kali ini, inilah medali yang paling sedikit dicapai. Sebelumnya, panen medali.

Kendala klasik fasilitas peralatan karate yang harus segera diselesaikan. Pengorbanan orang tua atlet dalam mendukung karate ka mengikuti padatnya kegiatan turnamen karate tentu juga terbatas. Kehadiran PEMDA Bulukumba tentu akan membuat karate ka kita akan lebih berprestasi. Bulukumba bukan hanya dapat dikenal karena wisata tetapi juga karena prestasi olahraga.

Dukungan RBB pada Atlet Berprestasi
Apa gunanya sertifikat juara? Rumah Belajar Bersama (RBB) berpendapat bahwa atlet berprestasi selayaknya dapat mengakses pendidikan ektrakurikuler dengan mudah dan berkwalitas. Untuk itu RBB memberikan pilihan beasisiswa belajar Matematika, Bahasa Inggris, Baca Tulis dan Mengaji kepada tiap pelajar berprestasi minimal tingkat Sul Sel Bar selama 3 bulan. Ini adalah wujud penghargaan dan sekaligus juga sebagai strategi agar atlet berprestasi tersebut dapat tetap mengikuti pelajaran sekolah dengan baik. RBB percaya bahwa bahwa prestasi dalam bidang olahraga dan pendidikan mampu berjalan salaras sehingga cita cita masa depan dari atlet lebih mudah tercapai.

Zulkarnain Patwa
* Direktur Rumah Belajar Bersama

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *